Menu

Mode Gelap

Politik Pemerintahan · 26 Jul 2024 WITA

Progres Signifikan Hasil Rekapitulasi Pengawasan Coklit dan Uji Petik Bawaslu Gowa


					Progres Signifikan Hasil Rekapitulasi Pengawasan Coklit dan Uji Petik Bawaslu Gowa Perbesar

 

Gowa, baktionline id

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Gowa telah menyelesaikan proses pengawasan coklit dan uji petik sebagai bagian dari persiapan untuk Pemilu 2024. Hasil rekapitulasi ini menunjukkan progres signifikan dalam memastikan integritas dan validitas daftar pemilih di tingkat kabupaten. Kamis (26/07/2024)

Sejak dimulainya proses pada 24 Juni s.d 24 Juli 2024, Bawaslu Kabupaten Gowa telah mengawasi pelaksanaan coklit dan uji petik secara teliti.

Proses ini dilakukan dengan mengacu pada standar operasional prosedur (SOP) yang ketat, guna memastikan keakuratan data dan meminimalkan potensi kesalahan administratif.

Dari hasil laporan uji petik jajaran Pengawas Kelurahan dan Desa (PKD), menemukan sejumlah 31.281 Kepala Keluarga (KK) sudah dilakukan coklit.

Uji petik dan pengawasan prosedur tata cara tersebut, dilakukan secara langsung dalam pengawasan melekat (waskat) dengan mengikuti pergerakan pantarlih.

Berdasarkan hasil Pengawasan coklit sampai saat ini di Kabupaten Gowa, terkait teknis pencocokan ditemukan masih ada 1 KK telah tercoklit namun belum ditempeli stiker.

Olehnya, saran dan perbaikan yang disampaikan oleh jajaran pengawas, menurut Juanto Avol, Koordiv P2H, Bawaslu Kabupaten Gowa, menegaskan ke KPU agar menindak lanjuti hal tersebut.

“Kami harap, ini ditindak lanjuti oleh KPU bersama jajarannya. Hal sekecil apa pun itu, agar tidak menjadi masalah dikemudian hari jelang Pemilihan”. Ucap, Juanto.

Adapun total hasil saran perbaikan dan yang telah ditindaklanjuti yaitu sejumlah 57.

Lanjut Juanto, ucapan terimakasih sebesar besarnya disampaikan atas kerja keras yang telah di lakukan Panwaslu Kecamatan dan Pengawas Kelurahan/Desa Se Kabupaten Gowa. Ia juga menghimbau untuk tetap terkordinasi dan tidak lengah dalam menjalankan tugas pengawasan pemilu.

Sebab implikasi dari hasil rekapitulasi ini diyakini akan memberikan landasan yang kuat untuk keberlanjutan proses demokrasi yang bersih dan akuntabel di Kabupaten Gowa.
(Bawa Karaeng, Isra)

Artikel ini telah dibaca 27 kali

isra ds badge-check

Wartawan

Baca Lainnya

Bupati Gowa Minta DPRD Bersinergi Sukseskan Program 100 Hari Kerja

24 Maret 2025 - 00:48 WITA

Darmawangsyah Muin: Gowa Bersama Bukan Hanya Slogan, Tetapi Aksi Nyata, Gerakan Bersama Masyarakat

23 Maret 2025 - 17:04 WITA

Menjadi OTA Warga Miskin Ekstrim, Kabag Kesra Gowa Berharap Menjadi Inspirasi Banyak Pihak Untuk Peduli Kepada Sesama

21 Maret 2025 - 13:09 WITA

Susun RPJMD 2025-2029, Bupati Husniah Sebut Kolaborasi Wujudkan Visi Misi Daerah

21 Maret 2025 - 07:33 WITA

Bupati Gowa Resmi Dikukuhkan Jadi Bunda PAUD, Bunda Literasi dan Bunda Forum Anak

21 Maret 2025 - 03:36 WITA

TPG Mulai Disalurkan, Bupati Husniah Minta Guru Tingkatkan Kinerja

20 Maret 2025 - 03:34 WITA

Trending di News