Menu

Mode Gelap

Bola & Sports · 5 Jan 2025 WITA

Diikuti Sekitar 5.000 Pelari, Bupati Adnan Dan Bupati Terpilih Husniah Talenrang Lepas Gowa Run 2025


					Diikuti Sekitar 5.000 Pelari, Bupati Adnan Dan Bupati Terpilih Husniah Talenrang Lepas Gowa Run 2025 Perbesar

 

Gowa, baktionline id

Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan bersama Bupati Gowa terpilih Husniah Talenrang melepas kurang lebih 5.000 pelari dari berbagai daerah di Sulawesi Selatan pada event Gowa Run 2025 di Jalan Tumanurung Sungguminasa, Minggu (5/1).

Bupati Adnan mengatakan, Gowa Run ini dilaksanakan oleh Komunitas Gowa Runners bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya.

“Terimakasih atas partisipasinya dalam event ini dan ini akan menjadi event tahunan Pemkab Gowa dan nantinya akan dilanjutkan oleh pemerintahan selanjutnya,” ungkapnya.

Orang nomor satu di Gowa ini mengaku Gowa Run sebagai salah satu cara untuk menjaga hubungan emosional antara pemerintah dan masyarakat khususnya para pelari yang ada.

“Tahun ini menjadi tahun terakhir saya untuk melepas event Gowa Run dengan kapasitas sebagai bupati Kabupaten Gowa, sehingga terimakasih kepada semua panitia yang melaksanakan dan melancarkan kegiatan ini serta seluruh peserta yang jauh-jauh datang ke Gowa mengikuti Gowa Run 2025,” harap Adnan.

Sementara itu, Husniah Talenrang mengatakan, ikut serta dalam even ini sebagai bentuk dukungannya terhadap Gowa Run.

Sebagai penerus kepemimpinan di Gowa, Ketua DPD PAN Gowa ini berjanji akan terus mendukung Gowa Run.

Dia bahkan sangat mengapresiasi kegiatan olahraga karena menjadi promosi gaya hidup sehat dengan berolahraga.

“Semoga Gowa Run dapat terus digelar. Selain sebagai promosi gaya hidup sehat, kegiatan yang melibatkan ribuan peserta ini juga dapat menjadi ajang silaturahmi antar warga Gowa maupun dengan peserta dari daerah lain,” ujar Husniah Talenrang yang juga Ketua Perbasi Gowa.

Salah satu peserta lari asal Mamuju Tengah Runners, dr Zamzam mengaku dirinya bersama sembilan temannya jauh datang ke Gowa untuk mengikuti event ini.

“Ini kali ketiga saya ikut di Gowa Run dan tahun ini paling berkesan karena dari awal lari sudah hujan sehingga menambah euforia dan semangat kita dalam berlari,” katanya.

Sekitar lima ribuan runners atau pelari mengikuti Gowa Run 2025, Minggu (5/1) pagi.

Peserta terdiri masyarakat Gowa, komunitas runner se-Sulsel serta dari daerah lain di Indonesia, berlari bersama Bupati Gowa dua periode, Adnan Purichta Ichsan dan Bupati terpilih di Pilkada Gowa 2024, Husniah Talenrang.

Gowa Run 2025 yang terbagi dalam dua kategori, 5 dan 10 kilometer, start dan finish di Taman Sultan Hasanuddin, Jalan Tumanurung Raya, Kecamatan Sombaopu.

Di bawah guyuran hujan, seluruh peserta berlari mengikuti rute sejarah yang telah ditentukan panitia, seperti melewati pemakaman Raja-Raja Gowa yang satu kawasan dengan Masjid Tua Katangka, Balla Lompoa atau Istana Raja Gowa, Makam Pahlawan Nasisonal Sultan Hasanuddin dan beberapa tempat bersejarah lainnya.

Diketahui, event lari tahunan berkonsep Fun Run yang disupport penuh oleh Pemerintah Kabupaten Gowa.

Gowa Run 2025 mengusung misi mengajak masyarakat Sulawesi Selatan khususnya masyarakat Kabupaten Gowa untuk lebih mencintai olahraga lari sekaligus mengenal tempat-tempat bersejarah di Gowa.

Pada event Gowa Run 2025 ini selain diikuti Bupati Gowa, juga diikuti Bupati Gowa Terpilih, Sitti Husniah Talenrang, Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, Andy Azis, Forkopimda Gowa, dan Pimpinan SKPD Lingkup Pemkab Gowa.
(Bawa Karaeng, Isra)

Artikel ini telah dibaca 802 kali

isra ds badge-check

Wartawan

Baca Lainnya

Didampingi Wabup, Bupati Gowa Husniah Talenrang Lepas 599 Jemaah Calon Haji Gowa

24 April 2025 - 23:25 WITA

Kembalikan Budaya Katto Katto, Bupati Husniah Talenrang Apresiasi Untuk Gowa Aman

11 April 2025 - 22:57 WITA

Hadiri Peringatan HUT Bone ke 695 Tahun, Bupati Gowa Harap Kolaborasi Antar Daerah

10 April 2025 - 02:37 WITA

Dukung Penuh Gowa Annangkasi, Sekretariat DPRD Gowa Lakukan Kerja Bakti Tiap Pekan

9 April 2025 - 05:25 WITA

Komunitas Motor Bakal Gelar Halalbihalal dan Aksi Sosial di Bisoloro Gowa

5 April 2025 - 10:19 WITA

Tindak Cepat, Pemkab Gowa Bawa Daeng Rannu dan Zaenab ke RSUD Syekh Yusuf

4 April 2025 - 19:07 WITA

Trending di News