Menu

Mode Gelap

Politik Pemerintahan · 7 Apr 2025 WITA

Usai Libur Lebaran, Pemkab Gowa Lakukan Apel Besar dan Halal Bihalal


					Usai Libur Lebaran, Pemkab Gowa Lakukan Apel Besar dan Halal Bihalal Perbesar

 

Gowa, baktionline.id

Usai libur dan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Lingkup Pemerintah Kabupaten Gowa melakukan Apel Besar dirangkaikan dengan Halal Bihalal di Halaman Kantor Bupati Gowa, Selasa (8/4).

Bupati Gowa, Sitti Husniah Talenrang yang bertindak sebagai pembina Apel menekankan kedisiplinan dan komitmen seluruh ASN untuk mampu nekerja dengan baik khususnya sebagai pelayan masyarakat.

“Apel ini dilakukan untuk menciptakan kedisiplinan, kita harus berkomitmen dalam menjalankan tugas. Jadi tidak ada lagi yang santai, terlebih libur telah selesai, sehingga mari kerjakan pekerjaan kita yang tertunda karena kita sebagai pelayan masyarakat bekerja untuk kepentingan masyarakat itu sendiri,” tegasnya.

Husniah mengaku, dirinya sebagai kepala daerah di Kabupaten Gowa harus bisa memastikan masyarakatnya mendapatkan pelayanan terbaik. Hal ini penting untuk membawa Gowa lebih baik di masa yang akan datang.

“Bupati harus setiap saat turun lapangan untuk melihat dan mendengar apa yang diinginkan oleh masyarakat kita termasuk memastikan setiap pelayanan berjalan dengan baik karena kita ingin masyarakat Gowa bisa lebih maju dan lebih sejahtera lagi,” tambahnya.

Selain itu, kegiatan yang dirangkaikan dengan Halal Bihalal ini juga menjadi momentum untuk terus mempererat hubungan emosional dan silturahmi antar seluruh pegawai yang ada. Terlebih saat ini dirinya bersama Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin pertama kalinya mengikuti Apel Besar dihadapan seluruh ASN Lingkup Pemkab Gowa.

“Hari ini menjadi istimewa bagi kami, karena sejak dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Gowa pada 20 Februari lalu, ini pertama kalinya kami berdiri dihadapan para ASN untuk bisa saling mengenal. Jadi melalui kegiatan ini diharapkan selain membersihkan diri dan memberikan rasa maaf kita semua mendapatkan hikmah Ramadan yang memberikan pengaruh baik dalam peningkatan SDM ASN,” tambahnya.

Pada kesempatan itu, dirinya juga meminta seluruh ASN untuk ikut mensukseskan Program 100 Hari Kerjanya bersama Darmawangsyah Muin yang bertajuk Gowa Bersama (Gowa Bersih, cerdas, sejahtera, sehat dan aman).

“Titipan saya jalankan Program 100 Hari Kerja ini, karena kita tau ini bukan kepentingan pemerintah tapi untuk kepentingan masyarakat,” ujarnya.

Sementara Kepala BKPSDM Kabupaten Gowa, Zubair Usman mengatakan kehadiran ASN pada apel besar hari pertama kerja ini melebihi angka 90 persen, dimana terdapat beberapa ASN yang langsung menempati unit pelayanan.

“Alhamdulillah kehadiran ASN di atas 90 persen. Adapun yang tidak hadir apel besar tadi karena menempati unit-unit yang bersentuhan langsung dengan masyarakat yang tidak bisa ditinggalkan. Bagi SKPD yang aparatnya tidak sempat masuk hari ini dimungkinkan untuk melakukan WFA, tapi dia wajib melaporkan diri ke pimpinan SKPD masing-masing untuk fleksibilitas kerja sesuai edaran Menpan RB,” tutupnya.

Pada Apel Besar dan Halal Bihalal ini turut diikuti Wakil Bupati Gowa Darmawangsyah Muin, Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, Andy Azis dan para Pimpinan SKPD serta ribuan ASN Lingkup Pemkab Gowa.
(Bawa Karaeng, Isra)

Artikel ini telah dibaca 63 kali

isra ds badge-check

Wartawan

Baca Lainnya

Berikan Kemudahan Berinvestasi, Pemkab Gowa Jamin Adanya Perlindungan Hukum

29 April 2025 - 00:58 WITA

Sepekan di ADKASI, Ketua DPRD Gowa Lanjut Silaturahmi Warga dan Ikuti Rapat Pansus LKPJ

24 April 2025 - 07:31 WITA

Sepekan di ADKASI, Ketua DPRD Gowa Lanjut Silaturahmi Warga dan Ikuti Rapat Pansus LKPJ

24 April 2025 - 07:28 WITA

Bupati Gowa Minta Kades Pastikan Pekerja Rentan di Wilayahnya Terlindungi BPJS Ketenagakerjaan

24 April 2025 - 02:55 WITA

Pengurus Pemuda Muhammadiyah Gowa Dikukuhkan, Bupati dan Wakil Bupati Gowa Kompak Hadir

22 April 2025 - 21:46 WITA

Dukung Penuh Program Pengentasan Kemiskinan Presiden RI, Dinas Koperasi Gowa Akan Bentuk 167 Koperasi Merah Putih

21 April 2025 - 21:51 WITA

Trending di Politik Pemerintahan