Gowa, baktionline.id
Ketua DPRD Kabupaten Gowa, Muh. Ramli Siddik, S.Sos (Daeng Rewa), menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kecamatan Pallangga yang digelar di Aula Kantor Camat Pallangga, Kamis (22/1/2026).
Musrenbang tersebut merupakan bagian dari tahapan penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Gowa Tahun 2027, yang bertujuan menghimpun serta menyepakati usulan prioritas pembangunan dari desa dan kelurahan.
Dalam kesempatan itu, Muh Ramli Siddik menegaskan bahwa Musrenbang menjadi forum strategis dalam menyerap aspirasi masyarakat secara langsung, sekaligus memastikan program pembangunan yang direncanakan benar-benar menjawab kebutuhan warga.

“DPRD memiliki tanggung jawab untuk mengawal aspirasi masyarakat agar dapat diperjuangkan dan direalisasikan dalam kebijakan maupun penganggaran daerah,” ujar Ketua DPRD Gowa.
Musrenbang Kecamatan Pallangga turut dihadiri unsur Forkopimcam, perwakilan OPD, kepala desa dan lurah, tokoh masyarakat, serta lembaga kemasyarakatan. Berbagai usulan prioritas dibahas dan disepakati untuk selanjutnya dibawa ke Musrenbang tingkat kabupaten.
Kehadiran Ketua DPRD Gowa diharapkan dapat semakin memperkuat sinergi antara legislatif dan eksekutif dalam mewujudkan perencanaan pembangunan yang partisipatif, tepat sasaran, dan berkelanjutan.
(Bawa Karaeng, Isra)









